Materi PAI dan BP Kelas 1 Bab 1 Semester 1 Kurikulum Merdeka

Soalbagus.com - Berikut adalah lanjutan dari postingan Materi PAI dan BP Kelas 1 Semester 1 dan khusus pada postingan kali ini adalah rangkuman pada bab 1 dengan judul Bab Aku Cinta Al-Qur'an berikut adalah sedikit penjelasannya.

Adapun tujuan pembelajaran pada bab ini diharapkan siswa/i bisa :

1. Membiasakan diri melafalkan ayat-ayat Al-Qur’an;
2. Memiliki sikap pemberani;
3. Menjelaskan makna Al-Qur’an dengan benar;
4. Melafalkan huruf hijaiah dengan fasih;
5. Menyebutkan arti harakat dengan baik;
6. Menyebutkan macam–macam harakat; dan
7. Menghafalkan surah Al-Fatihah dengan lancar

A. Al-Qur'an Adalah Kitabku

Al-Qur'an adalah kitab suci umat Islam, dan membacanya akan disayang Alloh SWT.
Al-Qur'an diturunkan kepada Nabi Muhammad SAW, melalui perantaraan malaikat Jibril
Al-Qur'an pertama kali diturunkan di Gua Hiro di kota Mekkah pada tanggal 17 Ramadhan 610 Masehi.
Peristiwa turunnya Al-Qur'an dikenal dengan Nuzulul Qur'an pada tanggal 17 Ramadhan
Al-Qur'an terdiri dari 114 surat.
Ayat Al-Qur'an yang pertama diturunkan adalah Surat Al-Alaq ayat 1 s/d 5

B. Aku Tahu Huruf Hijaiyyah

Al-Qur'an berbahasa Arab dan ditulis dengan huruf hijaiyyah.
Cara menulis huruf hijiyyah dimulai dari sebelah kanan.
Huruf hijaiyyah terdiri dari 28 huruf yaitu :

ا ب ت ث ج ح خ د ذ ر ز س ش ص ض ط ظ ع غ ف ق ك ل م ن و ه لا ء ي ( untuk cara membacanya silahkan perhatikan apa yang dijelaskan oleh pembimbing masing masing.)

urutan yang pertama dimulai dari huruf alif ( ا ), ke 2 huruf Ba ( ب ) ke 3 huruf Ta ( ت ) dan seterusnya.

C. Aku Tahu Harokat

Harokat adalah tanda baca huruf hijaiyyah
Fungsi harokat untuk membunyikan huruf hijaiyyah.
untuk kelas 1 dikenalkan 3 harokat, yaitu : fathah, kasroh dan dommah
berikut contohnya dengan huruf alif ( ا )
alif berharokat fathah - ( اَ ) dibaca a
alif berharokat kasroh - ( اِ ) dibaca i
alif berharokat dommah - ( اُ ) dibaca u

dan seterusnya ya dicoba dengan huruf huruf lainnya selain alif

D. Aku Hafal Surat Al-Fatihah

Al-Fatihah artinya pembukaan
Surat Al-Fatihah adalah surat pertama di halaman Al-Quran
Surat Al-Fatihah terdiri dari 7 ayat
Surat Al-Fatihah diturunkan di Mekkah dan tergelong surat Makiyyah
Alfatihah wajib dibaca ketika sholat

Berikut adalah arti dari Surat Al-fatihah ayat 1-7, yaitu :
1. Dengan nama Alloh Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang.
2. Segala puji bagi Alloh, Tuhan seluruh alam.
3. Yang Maha Pengasih, Maha Penyayang.
4. Pemilik hari pembalasan.
5. Hanya kepada Engkaulah kami menyembah dan hanya kepada Engkaulah kami memohon pertolongan.
6. Tunjukanlah kami jalan yang lurus.
7. yaitu : jalan orang orang yang telah engkau beri nikmat kepadanya, bukan jalan mereka yang dimurkai dan bukan pula jalan mereka yang sesat.

Post a Comment for "Materi PAI dan BP Kelas 1 Bab 1 Semester 1 Kurikulum Merdeka"