Soal UKK/ UAS Kelas 4 PKn Semester 2/ Genap

Soal UKK/ UAS Kelas 4 PKn Semester 2/ Genap . Dapatkan Soal Latihan Ulangan Kenaikan Kelas tahun ajaran 2019 mata pelajaran Pendidikan Kewarganegaraan Kelas IV Semester II sesuai dengan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan, yang terdiri dari soal pilihan ganda, isian pendek dan essay serta dilengkapi dengan kunci jawabannya.

Download soal latihan ukk/ uas pkn kelas 4 semester 2/ genap tahun 2017 sesuai dengan kurikulum ktsp plus kunci jawabannya www.soalbagus.com

Klik untuk soal ukk kls 4 lainnya : Kumpulan Soal UKK / UAS Kelas 4 Semester 2/ Genap

Berikut adalah soal uas pkn kls 4 sms 2 yang bisa didapatkan untuk berlatih di rumah, yaitu :

I. Pilihlah a, b, c atau d pada jawaban yang paling tepat dengan cara memberi tanda silang x.
1. Kekuasaan eksekutif dilaksanakan oleh  ....
a. Presiden c. DPR b. MPR d. MA

2. Lembaga yudikatif di bawah ini adalah ....
a. MA c.  MPR b. Presiden  d. DPR

3. Tugas dan wewenang  DPR  adalah ....
a. Melantik Presiden b. Melantik Gubernur
c. Membentuk UU bersama Presiden d. Pengajuan DPR terhadap Rancangan UU

4. BPK ialah badan yang bertugas memeriksa  ....
a. Pertanian b. Pemerintahan c. Keuangan negara d. Perdagangan

5. Tugas dan wewenang MPR adalah ....
a. Menetapkan APBN bersama Presiden b. Menerima dan membahas usulan RUU
c. Melantik Presiden dan Wakil Presiden hasil Pemilu d. Membentuk UU bersama-sama dengan Presiden

6. Yang termasuk lembaga legislatif adalah ....
a. Presiden c. MK b. Wakil Presiden d. DPD

7. Dalam menjalankan tugas dan tanggung jawabnya Presiden dibantu oleh ....
a. MPR c. Wakil Presiden b. DPR d. MA

8. Anggota DPD dari tiap-tiap provinsi sebanyak ... orang.
a. 6 b. 5 c. 4 d. 7

9. Kewenangan Presiden dalam bidang kehakiman yaitu ....
a. Amnesti c.  Reboisasi b. Grasi d. Renovasi

10. Susunan pemerintah pusat sebelum di amandemen UUD 1945  yaitu ....
a. Presiden, MA, MPR, DPR, DPD b. DPR, MPR, BPK, Presiden, MA
c. MPR, DPR, Presiden, BPK, MA, DPA d. MPR, DPR, Presiden, BPK, MA, DPA

11. Susunan pemerintah pusat setelah diamandemen-kannya UUD 1945 yaitu ....
a. MPR, DPD, DPR, Presiden, BPK, MA, DPA b. Presiden,MK, MA, KY, MPR, DPR, DPD
c. MPR, Presiden, MK, MA, KY, BPK d. BPK, Presiden, DPR, MA

12. Menteri negara yang menangani bidang khusus pada sebuah departemen misalnya ....
a. Menristek c. Meneg BUMN b. Menkokesra d. Mendikbud

13. Menteri adalah seorang yang memimpin sebuah ....
a. Perusahaan c. Lembaga b. Departemen d. Organisasi

14. Presiden RI yang pertama adalah ....
a. B.J. Habibie b. Soeharto c. Ir. Soekarno d. Susilo Bambang Yudhoyono

15. Menteri diangkat dan diberhentikan oleh ....
a. Presiden c. MPR b. DPR d. MA

16. Informasi dengan mudah dan cepat didapat, merupakan sebuah contoh dari ....
a. Globalisasi bidang ekonomi b. Globalisasi bidang sosial budaya
c. Dampak positif globalisasi d. Dampak negatif globalisasi

17. Teknologi komunikasi modern di era globalisasi adalah ....
a. Surat kabar c. Handphone b. Majalah d. Radio

18. Untuk menanggulangi arus globalisasi yaitu dengan sikap ....
a. Memakai tato di tubuh b. Mempertebal keimanan
c. Mewarnai rambut d. Memakai anting  bagi anak laki-laki

19. Dampak negatif dari tayangan televisi bagi pelajar adalah akan mengganggu ....
a. Waktu istirahat b. Waktu belajar c. Waktu bermain d. Keamanan lingkungan

20. Nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila dapat mencegah dari pengaruh ... pada era globalisasi.
a. Positif c. Kuno b. Negatif d. Modern

21. Presiden Republik Indonesia yang keempat adalah ....
a. Soeharto b. Ir. Soekarno c. Abdur Rachman Wahid d. Megawati Soekarnoputri

22. Sikap kita sebagai bangsa yang beradab, apabila melihat orang-orang yang berpakaian tidak
sopan yaitu dengan ....
a. Menirunya c. Tidak mengikutinya b. Memujinya d. Tidak memarahinya

23. Tari Kecak berasal dari daerah ....
a. Banten c. Nangroe Aceh b. Bali d. Papua

24. Untuk menjelajah dunia menggunakan media komputer dengan cepat dalam era globalisasi,
yaitu ....
a. Radio c.  Televisi b. Majalah d.  Internet

25. Penguasaan IPTEK akan dapat meraih  masa ....
a. Lalu c. Depan b. Kecil d. Kini

26. Tim kesenian Jaipong tampil di Festival Internasional Babilon di Irak. Kesenian Jaipong berasal
dari daerah...
a. DKI Jakarta c. Jawa Timur b. Jawa Tengah d. Jawa Barat

27. Bukti globalisasi di sekitar kita adalah keberadaan restoran restoran cepat saji yang
berhubungan dengan...
a. Makanan c. Kesehatan b. Pakaian d. Pendidikan

28. Kepala pemerintah negara Republik Indonesia adalah seorang ....
a. Presiden c. Bupati b. Gubernur d. Camat

29. Jumlah anggota DPR adalah ... orang.
a. 450 b. 550 c. 500 d. 600

30. Menteri yang mengurusi haji adalah menteri ....
a. Dalam Negeri c. Agama b. Keuangan d. Sosial

II. Isian
1. Presiden termasuk lembaga ....
2. Globalisasi berasal dari kata “Globe” artinya ....
3. Menteri yang bertugas menghubungkan kerjasama antara satu menteri dengan menteri yang lainnya adalah ....
4. Tari Jaipong berasal dari provinsi ....
5. Presiden memberi grasi kepada narapidana.
Grasi artinya ....
6. Pesawat terbang merupakan bukti kemajuan peradaban manusia dalam bidang ....
7. Salah satu contoh pengaruh globalisasi dalam teknologi komunikasi yaitu banyaknya orang
menggunakan ....
8. Dengan globalisasi menjadikan dunia terasa semakin ....
9. Rela berkorban, ikut mempertahankan keutuhan bangsa merupakan tindakan yang termasuk
cinta terhadap ....
10. Masa jabatan Presiden berakhir setiap ... tahun.

III. Essay
1. Apa yang dimaksud dengan Globalisasi?
Jelaskan menurut pendapatmu!
2. Sebutkan tugas dan wewenang DPR!
3. Dalam susunan kabinet, menteri menjalankan tugasnya terbagi dalam tiga bagian kementerian.
Sebutkan bagian-bagian kementerian tersebut!
4. Sebutkan 2 (dua) tugas dan wewenang MPR!
5. Sebutkan 2 (dua) tugas Wakil Presiden!

Post a Comment for "Soal UKK/ UAS Kelas 4 PKn Semester 2/ Genap "